Rabu, 21 Juni 2017

Lampiran
Surat Keputusan DPP PGMI Nomor … /DPP-PGMI/SK/… /2017
Tentang Struktur dan Pengurus DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2017-2022

Pembina : Gubernur Banten
Ketua DPRD Provinsi Banten
Kakanwil Kemenag Provinsi Banten
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten
Kepala Dewan Pendidikan Provinsi Banten
Ketua MUI Provinsi Banten
Kabid Penmad Kanwil Provinsi Banten
Kabid Pontren Kanwil Provinsi Banten

Ketua : Masyhudi, S.Ag., M.Pd. (Dikmad Kanwil)
Ketua I : Drs. H. Omanudin, M.M. (Kab. Serang)
Ketua II : Dra. Hj. Rosyati, M.Pd. (Kab. Serang)
Ketua III : Dra. Hj. Aida, M.Pd. (MAN 2 Serang)
Ketua IV : Drs. H. Hariri, M.Si. (Dikmad Kanwil)
Ketua V : Dra. Hj. Titin Fatimah, M.M. (Kota Cilegon)
Ketua VI : Drs. Nur Yahya (Kab. Lebak)
Ketua VII : Munirudin, M.Pd.I. (Kota Cilegon)

Sekretaris : Dr. Maftuh Ajmain, S.Pd.I., M.S.I., M.Pd (Kab. Serang)
Sekretaris I : Dr. Ukun Kurnia, M.Pd. (Dikmad Kanwil)
Sekretaris II : Iwan Muriawan (Dikmad Kanwil)
Sekretaris III : Suflawiyah, S.Ag. (Kota Cilegon)
Sekretaris IV : Siti Nani Mulyani, S.Ag. (Kab. Serang)
Sekretaris V : Moch. Arif Hidayat (Kota Tangsel)
Sekretaris VI : Ade Firdaus, M.Pd. (Kab. Serang)
Sekretaris VII : Bambang Salsubi, S.Ag., M.Pd. (Kab. Serang)

Bendahara : Lila Rohilah, M.Pd. (Kab. Serang)
Bendahara I : Dra. Hj. Enah Jumaenah, M.Pd. (Kota Cilegon)
Bendahara II : Ike Sartika (Kota Serang)

Departemen Organisasi dan Keanggotaan
1. H. Saprudin Mubasir, S.Ag., M.Pd. (Kab. Serang)
2. H. Rifa’i, M.Pd.I. (Kota Serang)
3. Drs. Jufri, M.Pd. (Kab. Lebak)
4. Ratna, S.Ag., M.Pd. (Kota Serang)
5. Drs. Slamet (Kab. Pandeglang)
6. Nurohim, M.Pd. (Kab. Lebak)
7. Dra. Wiwin Darwini, M.Pd. (Kota Cilegon)
8. Mulyadi, M.Pd. (Kab. Tangerang)

Departemen Pendidikan, Penelitian, dan Pengembangan Profesi
1. Dra. Jahriah, M.M. (Kab. Pandeglang)
2. Resmaleni, M.Pd. (Kota Serang)
3. Persahini Sidik, M.Si., (Kota Tangerang Selatan)
4. Drs. H. Didin Hadiat, M.Pd. (Kab. Tangerang)
5. Hajiyah, M.Pd. (Kab. Serang)
6. Ali Mahmud, M.Pd. (Kota Cilegon)
7. Dr. Yaya Suhaya, M.Pd. (Kab. Tangerang)
8. Drs. H. Hasanudin, M.Pd., M.Si. (Kab. Pandeglang)
9. Dra. Zaitty Musafiroch, M.Pd. (Kota Cilegon)
10. Yunilawati, M.Pd. (Kota Cilegon)

Departemen Kesejahteraan
1. Zubaidah, S.Pd.I., M.Pd. (Kab. Serang)
2. Cecep Gunawan, M.Pd. (Kab. Pandeglang)
3. Dra. Maryati, M.Pd. (Kota Cilegon)
4. Tati Jumiati, M.Pd. (Kab. Pandeglang)
5. Najeroh, M.Pd. (Kota Tangerang)
6. Rafiudin, S.Pd.I. (Kab. Tangerang)
7. Amrudin, M.Pd.I. (Kota Serang)
8. Siti Yayah Fauziah, S.Ag., M.Pd. (Kab. Tangerang)

Departemen Sarana dan Prasarana
1. Obay Basuni, M.Pd. (Kota Serang)
2. Sobriah Hasan, S.Pd.I., M.Pd.I. (Kab. Serang)
3. Iis Sa’diyah (Kota Cilegon)\
4. Kurtubi, S.Ag., M.M. (Kab. Tangerang)
5. Dr. Momon Aandriwinata (Kab. Serang)
6. Hj. R. Hidayah, S.Ag. (Kab. Tangerang)
7. Himatul Aliyah (Kota Tangerang Selatan)
8. Saepudin, S.H.I. (Dikmad Kanwil Kemenag Banten)

Departemen Olah Raga, Seni dan Budaya
1. Dra. Ela Nurlaela (Kab. Pandeglang)
2. Iin Rohinah, S.Ag. (Dikmad Kanwil)
3. Asep Aziz Naser (Dikmad Kanwil)
4. Dadan Mardiana, M.Pd. (Kab. Tangerang)
5. Sibli (Kab. Serang)
6. Drs. Ikhwan Kamil, M.Pd. (Kab. Tangerang)
7. Ahmad Firdaus, M.Pd. (Kab. Lebak)
8. Siti Nanjar, M.Pd. (Kota Serang)

Departemen IPTEK
1. Rahmad, S.Pd., M.Si. (Kab. Serang)
2. Ahmad Syukri, M.Pd. (Kota Cilegon)
3. Dr. Ari Hasan Anshori (Kab. Pandeglang)
4. Futihat, S.Pd., M.Pd. (Kota Cilegon)
5. Rt. Fatimatuzzahroh (Kota Serang)
6. Kusmana, M.T. (Kab. Serang)
7. Jamiatus Sholehah, S.E. (Dikmad Kanwil)
8. Ali Rahman, S.Ag., M.Pd. (Kab. Serang)

Departemen Hukum dan Advokasi
1. Dra. Jetty Maynur, M.Pd. (Kota Tangerang Selatan)
2. Ahmad Fathullah, S.Ag., M.Pd. (Kab. Serang)
3. Sulistya Rini (Kota Tangerang)
4. Maksum, M.Pd. (Kab. Pandeglang)
5. Aat Fatwa Nurjanah, SE (Kota Serang)
6. Zulmar, M.Si. (Kab. Tangerang)
7. Ridwan Fahmi Lubis, S.Ag., M.Pd. (Kota Tangerang Selatan)
8. Abdul Rosyid, S.Pd.I. (Kab. Tangerang)


Jakarta, …………. 2017




Ketua Umum Sekretaris Umum





Drs. H. SYAMSUDIN, M.Pd. Dr. H. SUHARDI, M.Ag.




SURAT KEPUTUSAN
Nomor: ……/DPP-PGMI/SK/…../2017
Tentang
Struktur dan Susunan Pengurus
Dewan Pimpinan Wilayah Persatuan Guru Madrasah Indonesia (DPW PGMI)
Provinsi Banten Periode 2017-2022

Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Guru Madrasah Indonesia (DPP PGMI) setelah:

Menimbang
:
1. Bahwa dengan berakhirnya kepengurusan DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2011-2016, melalui Musyawarah Wilayah pada tanggal 28 Desember 2016 telah terbentuk DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2017-2022


2. Dengan terbentuknya kepengurusan yang baru tersebut, maka perlu diterbitkan Surat Keputusan (SK)


3. Bahwa pengurus sebagaimana terlampir dalam Surat Keputusan ini dipandang cakap dan berkomitmen tinggi dalam mewujudkan visi dan misi PGMI.



Memperhatikan
:
1. Surat Usulan dari Dewan Pimpinan Wilayah PGMI Provinsi Banten Nomor: ……./TF-DPW PGMI/…./2017 tentang Permohonan Penerbitan SK Pengurus DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2017-2022


2. Pendapat dan saran peserta rapat DPP PGMI tanggal …………….2017



Mengingat
:
1. Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional


2. Undang-undang RI Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen


3. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PGMI



MEMUTUSKAN
Menetapkan


Petama
:
Surat Keputusan tentang Struktur dan Susunan Pengurus DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2017-2022 sebagaimana terlampir dan merupakan bagian tak terpisahkan dari Surat Keputusan ini.
Kedua
:
Nama-nama Pengurus DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2017-2022 sebagaimana terlampir.
Ketiga
:
Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan akan ditinjau jika terdapat kekeliruan dalam penetapannya.

Ditetapkan di Jakarta

Tanggal,……………………..2017

Ketua Umum Sekretaris Umum




Drs. H. SYAMSUDIN, M.Pd. DR. H. SUHARDI, M.Ag.

Tembusan disampaikan kepada Yth.
1. Gubernur Provinsi Banten
2. Ketua DPRD Provinsi Banten
3. Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Banten
4. Direktur Madrasah Kementerian Agama RI
5. Direktur Pontren Kementerian Agama RI
6. Direktur PAIS Kementerian Agama RI
7. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Banten
8. Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Provinsi Banten
9. Kepala Bidang PAKIS Kanwil Kemenag Provinsi Banten
10. Kepala Bidang Pontren Kanwil Kemenag Provinsi Banten
11. Ketua MUI Provinsi Banten

ARTIKEL KEGIATAN SERIKAT PGMI

DPW PGMI BANTEN CANANGKAN GEBYAR INFAQ SHADAQAH

Serang, 14 Juni 2017

Dewan Pimpinan Wilayan (DPW) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Provinsi Banten mencanangkan Gerakan Gebyar Infaq Shadaqah pada hari Rabu, 14 Juni 2017 di Sekretariat DPW PGMI. Pencanangan ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum dan Sekjen DPP PGMI, Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Banten, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah, para Kepala Seksi Kemenag Kabupaten/Kota dan Para Kepala Madrasah Negeri se-Banten.
Gerakan Gebyar Infaq Shadaqah ini di-launching bersamaan dengan acara tasyakuran sekretariat DPW PGMI Provinsi Banten sekaligus buka bersama. “Gerakan (Gebyar Infaq Shadaqah, red.) ini dicanangkan dengan maksud untuk membantu pembangunan fisik madrasah-madrasah yang kondisinya sangat memprihatinkan,” kata Ketua Umum DPW PGMI, H. Masyhudi, M.Pd., dalam sambutannya.
Dalam arahanya Kepala Kantor Kanwil Kemenag Provinsi Banten mengapresiasi program Gerakan Gebyar Infaq Shadaqah yang digagas PGMI tersebut.  “Saya mengapresiasi program yang dicanangkan PGMI ini. Sebab kekuatan infaq shadaqah apabila dikelola dengan baik merupakan sumber dana yang potensial untuk ikut memperbaiki madrasah-madrasah yang ada di Banten.” Ujar Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Banten, Dr. H. A. Bazary Syam, M.Pd.
Jumlah madrasah di Provinsi Banten sebanyak 3.364 unit, terdiri dari berbagai tingkatan, baik madrasah yang dikelola pemerintah maupun masyarakat. Dari jumlah tersebut sebanyak 1.245 madrasah dalam keadaan rusak, dengan kategori rusak berat sebanyak 725 madrasah dan 520 unit madrasah dalam kategori rusak ringan.
Kondisi yang tidak menggembirakan tersebut disadari bersama bahwa tidak mungkin diselesaikan hanya dengan mengandalkan pada anggaran Kemenag Provinsi yang diketahui sangat terbatas. Terlebih masih adanya anggapan sebagian pejabat Pemerintah Provinsi Banten bahwa tanggung jawab madrasah hanya ada pada kanwil kemenag sehingga mereka menutup mata akan realitas sebagian madrasah yang memprihatinkan tersebut.
Pengurus DPW PGMI Provinsi Banten terpanggil untuk membantu mencarikan solusi masalah dengan program Gerakan Gebyar Infaq Shadaqah yang kemudian akan diberikan ke madrasah-madrasah yang sangat membutuhkan bantuan fisik. Gebyar ini diagendakan akan dilaksanakan setiap tiga bulan.
Sebagai langkah nyata, PGMI yang berkantor di Kadin Provinsi Banten Lantai 2 Jl. KH. TB. Ahmad Khatib No. 48 Benggala Kota Serang, ini menyerahkan dana infaq shadaqah yang sudah terkumpul kepada Raudhatul Athfal Nurul Hikmah dan Madrasah Tsanawiyah Ar-Rahman yang pada beberapa waktu lalu terkena musibah banjir sehingga keadaannya rusak parah.
Diharapkan madrasah-madrasah di Banten yang rusak lebih dari 1000 unit akan terbantu dengan adanya kegiatan Gerakan Gebyar Infaq Shadaqah yang dicanangkan oleh DPW PGMI Provinsi Banten ini. semoga.

Keterangan gambar: Ketua Umum DPP PGMI, Kepala Kanwil Kemenag, Kabid Penma dan Ketua Umum DPW PGMI bersama penerima dana infaq shadaqah dari MTs ar-Rahman dan RA Nurul Hikmah


Kiriman: Maftuh Ajmain (Sekretaris Umum DPW PGMI Provinsi Banten)








Lampiran Surat Keputusan DPP PGMI Nomor … /DPP-PGMI/SK/… /2017 Tentang Struktur dan Pengurus DPW PGMI Provinsi Banten Periode 2017-2022...